Jasa  Rekrutmen Eksekutif

Mengapa Harus Memanfaatkan Jasa  Rekrutmen Eksekutif?

Meski fungsi fungsi akuisisi talenta internal organisasi bisa diandalkan, adakalanya Anda membutuhkan bantuan perekrut dari luar. Mengapa demikian? Berikut alasan-alasannya.

Pertama, pengalaman jasa perekrut eksekutif dalam mengidentifikasi, mengevaluasi, dan menarik talenta-talenta untuk posisi-posisi strategis. Para perekrut ini memahami industri yang anda geluti serta kiat-kiat dan strategi dalam perekrutan

Kedua, luasnya jejaring dan koneksi perekrutan. Sebagian besar perusahaan tidak memiliki waktu dan sumber daya yang cukup untuk menemukan kandidat terbaik. Dengan memanfaatkan jasa perekrutan eksternal, waktu dan uang bisa dihemat. Jejaring yang luas ini terkait dengan misalnya sektor, wilayah geografis, dan sebagainya. Termasuk mencari kandidat yang saat ini sedang tidak aktif mencari pekerjaan atau posisi baru

Baca :   Blind Hiring: Reducing Bias in a Recruitment Process

Ketiga, kerahasiaan selama proses perekrutan. Dengan menggunakan jasa perekrutan eksternal, segala informasi sensitif akan lebih terlindungi dari karyawan, competitor, dan publik.

Keempat, penilaian kandidat yang objektif sehingga tidak bias. Perekrut eksternal akan secara objektif mengevaluasi keterampilan, pengalaman, dan kecocokan budaya setiap kandidat dengan organisasi Anda, sehingga mengurangi risiko membuat keputusan perekrutan yang tidak optimal.

Kelima, komitmen untuk menemukan kandidat terbaik. Perekrut eksternal memahami metode paling efektif dan efisien dalam enyaring ratusan, bahkan ribuan, resume yang masuk. Mereka juga menggunakan cara-cara kreatif yang tidak bisa dilakukan perusahaan.

Keenam, jasa perekrutan eksternal dapat embantu negosiasi gaji, tunjangan, dan target bonus. Mereka paham tentang tren dunia industri sehingga dapat membantu Anda menawarkan paket kompensasi yang kompetitif untuk mendapatkan kandidat ideal.

Baca :   Memimpin Perubahan dengan Filosofi Daerah: Belajar dari Bugis-Makassar

Ketujuh, memitigasi risiko perekrutan. Merekrut eksekutif untuk posisi-posisi strategis merupakan investasi yang signifikan. Setiap investasi tentunya meiliki risiko, apalagi untuk posisi-posisi krusial. Perekrut profesional dari pihak eksternal dapat membantu mengurangi risiko ini melalui proses perekrutan yang saksama.

Kedelapan, menjadi solusi untuk rekrutmen dalam bidang industri dan wilayah geografis yang unik. Acap kali, perusahaan menghadpi tantangan yang tidak mudah seperti ini. Melalui jejaring dan kompetensi yang dimiliki,  profesional rekrutmen eksternal dapat membantu mengatasi tantangan ini.

Kesembilan, membantu proses suksesi. Saat menemukan kandidat yang tepat, prekrut profesional eksternal dapat meembantu mengidentifikasi serta menilai kandidat internal  perusahaan secara objektif.

Dan kesepuluh, perekrutan yang intensif dibarengi dengan pencarian kandidat yang ekstensif. Hasilnya, sekali lagi, adalah penemuan kandidat yang ideal.

Baca :   The Threat of Gatekeeping

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Terkait